2020-02-24 12:34:26

Visi Dan Misi

VISI :

"Bersama  Kita Bisa  Membangun Desa Joketro"

 

MISI :

1. Memperbaiki Management Pemerintahan Desa di Segala Bidang.
  • Mengatur/inventarisir administrasi Arsip dan Aset-aset desa secara lengkap.
  • Meningkatkan Skill/keahlian aparatur Desa sesuai dengan bidang yang di embannya.
  • Mengatur anggaran dana desa secara efektif dan efisien sesuai dengan skala prioritas.
  • Meng-Aktifkan dan bekerjasama yang solid dengan instrument-instrument birokrasi Desa.
  • Membangun/meningkatkan komunikasi dan kerjasama yang baik antara birokrasi desa dengan masyarakat.
  • Menciptakan dan meningkatkan kredibilitas dan transparansi birokrasi dan masyarakat.
  • Mendengarkan dan memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.

 

2. Memperdayakan dan Meningkatkan Kwalitas Generasi Muda.
  • Membina dan Memfasilitasi kreatifitas generasi muda pada peranannya dalam pembangunan desa.
  • Mensupport skill/keahlian generasi muda di era teknologi dan modernisasi di segala bidang.
  • Meningkatkan dan membekali Kepribadian generasi muda yang ber-budaya dan ber-agama.
  • Menjalin kerjasama dengan dinas terkait dalam program Parenting untuk menyiapkan Generasi Penerus yang cerdas.
  • Menciptakan Internetisasi di setiap Dusun sebagai ruang publik, sebagai media Informasi, Pendidikan dan Bisnis.

 

3. Meningkatkan Pemberdayaan Ekonomi Kemasyarakatan.
  • Memfasilitasi sinergisitas petani/kelompok tani dengan Dinas terkait maupun Perusahaan Sarana Produksi pertanian, serta meningkatkan fasilitas fisik penunjang Budidaya Pertanian.
  • Membina dan mengembangkan sektor Peternakan, dari Usaha sampingan menjadi Usaha Pokok yang Menghasilkan.
  • Memfasilitasi dan membina Swasta, seperti Berkah Pasir, Tukang, dan sebagainya guna peningkatan ekonomi.
  • Menciptakan dan mengelola sumber daya/potensi Desa yang ada menjadi Desa Wisata guna peningkatan Perekonomian.
  • Memfasilitasi serta membina Usaha Masyarakat Kecil Menengah untuk Kemandirian Ekonomi masyarakat.
  • Membina dan mengembangkan Badan Usaha Milik Desa sebagai wadah peningkatan Ekonomi masyarakat.
  • Menjalin kerjasama dengan semua instansi pemerintah sehingga tercipta Desa Mandiri.

 

ABUNAIM (KASI KESEJAHTERAAN)    MARJOKO (KEPALA DESA)    PUJI LESTARI, S.E (SEKRETARIS DESA)    GIMIN (STAF KAUR PERENCANAAN)    NYONO (KASI PELAYANAN)    SUJARWO (KAUR KEUANGAN)    PUGUH (KEPALA DUSUN NGASINAN)    GINARTO EKO PRASETYO (KEPALA DUSAN LEBAK)    SARJU (KEPALA DUSUN LEMPONG)    BUDI (KAUR PERENCANAAN)    PURNOMO (STAF KAUR KEUANGAN)    PONO (STAF KASI PEMERINTAHAN)    AGUS SETIAWAN (KEPALA DUSUN JOKETRO)    SADI (STAF KASI PELAYANAN)    SUPRAPTO (KASI PEMERINTAHAN)    TARMUJI (STAF KAUR TATA USAHA DAN UMUM)